Manjakan Donatur, Panti Al-Hasan Luncurkan Donasi Digital
Langkah ini diambil dalam rangka memberikan kemudahan kepada masyakarat dalam menyalurkan donasi. Sehingga, masyarakat bisa donasi kapan saja dan di mana saja melalui aplikasi uang elektronik, dompet elektronik, ataupun mobile banking. "Dengan QRIS, masyarakat dengan mudah melakukan infaq dan shodaqoh menggunakan platform jasa pembayaran manapun, seperti e-wallet atau e-money, mobile banking dan yang lainnya yang menyediakan fitur pembayaran melalui pemindahan QR dari smartphone," ujar Abah Anton selaku Bendahara Panti, Rabu, (05/08).
QRCode ini nantinya akan diletakkan di lokasi yang mudah diakses oleh masyarakat. Para donatur cukup melakukan scan dan memasukkan nilai uang yang ingin didonasikan kemudian dana akan langsung terkirim ke Bendahara Panti. "Kami juga punya niat untuk menempelkan QRCode tersebut pada kotak amal yang telah kami sebar di pasar Karah. Sehingga masyarakat bisa beramal dengan tunai maupun non tunai. Al-Hamdulillah, dengan cara ini pengelolaan menjadi semakin simple, nyaman dan aman karena uang terkelola secara otomatis," sambung beliau.
Tidak hanya itu, donasi juga bisa dilakukan dengan cara croudfunding (urun dana) melalui kitabisa.com. Dengan hanya mengakses alamat: bit.ly/donasipantialhasansby secara otomatis akan diarahkan ke halaman donasi. Cara lain adalah dengan transfer ke Bank BTN (kode bank: 200) dengan nomor rekening 0037 7015 0001 5546, An. Yayasan Panti Asuhan Yatim dan Sosial. "Untuk transfer ke nomor rekening, jangan lupa melakukan konfirmasi melalu website kami agar kami tau siapa pengirimnya bisa juga disertakan hajatnya," terangnya.
Ke depan, Panti Asuhan Yatim dan Sosial Al-Hasan, Karah, Surabaya, terus melakukan trobosan untuk memudahkan masyarakat dalam membantu mewujudkan cita-cita para anak asuh. "Kami segenap pengurus akan terus melakukan langkah-langkah konkrit agar lembaga terus exis dalam membantu menghidupi anak-anak yatim dan dhuafa', baik dari pendidikan mereka maupun dari kebutuhan mereka sehari-hari. Untuk itu, tak lupa kami memohon doa dan dukungan dari semua pihak agar semua yang kami cita-citakan tercapai," tutup Abah Anton.
Labels:
Berita
Tidak ada komentar:
Posting Komentar